PROFITABILITAS BANK UMUM SYARIAH DI INDONESIA: PEMBIAYAAN MURABAHAH DAN IJARAH

DOI:
https://doi.org/10.70412/its.v2i1.46Keywords:
Profitabilitas,, Pembiayaan, Murabahah, IjarahAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pembiayaan murabahah dan ijarah terhadap profitabilitas Bank Umum Syariah di Indonesia baik secara parsial maupun simultan. Data yang digunakan berupa laporan tahunan masing-masing Bank Umum Syariah di Indonesia periode 2017 hingga 2022. Dengan menggunakan teknik purposive sampling, terdapat 5 Bank Umum Syariah yang dijadikan sampel penelitian. Adapun metode analisis yang digunakan yaitu metode regresi linier berganda dengan menggunakan data panel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembiayaan murabahah berpengaruh secara parsial terhadap profitabilitas Bank Syariah di Indonesia. Untuk pembiayaan ijarah tidak berpengaruh secara parsial terhadap profitabilitas Bank Syariah di Indonesia. Adapun secara simultan, pembiayaan murabahah dan ijarah berpengaruh terhadap profitabilitas Bank Syariah di Indonesia.